Deretan Skandal Calon Pelatih Timnas Indonesia, Dari Pelecehan Hingga Perjudian!

Deretan Skandal Calon Pelatih Timnas Indonesia, Dari Pelecehan Hingga Judi Online!

Patrick Kluivert, nama yang sangat familiar di dunia sepak bola, terutama bagi para penggemar klub-klub Eropa seperti Ajax Amsterdam dan Barcelona, kini menjadi sorotan setelah dikabarkan akan menjadi pelatih baru Timnas Indonesia.

Kluivert, yang memiliki karier cemerlang sebagai pemain, ternyata juga memiliki perjalanan penuh kontroversi dan skandal yang sempat mencoreng reputasinya. Meskipun demikian, banyak yang berharap bahwa pengalaman dan keahlian Kluivert di lapangan dapat membawa perubahan signifikan bagi Timnas Indonesia.

Kali ini Min ShotsGoal akan membahas mengenai kontroversi dan skandal yang pernah menimpa calon pelatih timnas tersebut.

Perjalanan Karier Patrick Kluivert dan Kontroversi Awal

Patrick Kluivert memulai karier sepak bola profesionalnya di Ajax Amsterdam, di mana ia menjadi salah satu penyerang muda paling menjanjikan di dunia. Pada 1994, ia bergabung dengan tim senior Ajax dan membantu klub tersebut meraih sejumlah gelar, termasuk Liga Champions UEFA pada 1995.

Penampilannya yang gemilang di Ajax mengundang perhatian banyak klub besar Eropa, dan ia akhirnya melanjutkan karier di AC Milan sebelum menemukan kesuksesan lebih besar di Barcelona. Di Barcelona, Kluivert menjadi pemain kunci dan mencetak banyak gol penting, membantu tim meraih beberapa gelar La Liga dan trofi lainnya.

Namun, di balik prestasinya di lapangan, perjalanan hidup Kluivert tidak lepas dari berbagai kontroversi yang mencoreng citranya. Salah satu insiden paling mencolok terjadi pada tahun 1995, saat Kluivert terlibat dalam kecelakaan lalu lintas yang menewaskan seorang pria di Belanda.

Saat itu, Kluivert berusia 19 tahun, ia mengendarai mobil BMW M3 Sportsnya dengan kecepatan 104 km/jam di area pemukiman yang memiliki batas kecepatan 50 km/jam. Kluivert terbukti mengemudi dengan kecepatan tinggi di area pemukiman yang memiliki batas kecepatan rendah, dan kecelakaan tersebut berujung pada vonis hukuman kerja sosial selama 240 jam. Kejadian ini menjadi salah satu titik hitam dalam kariernya sebagai pemain muda.

Dugaan Kasus Pelecehan Seksual 1997

Dua tahun setelah insiden tersebut, Kluivert kembali diterpa isu negatif. Menurut laporan The Telegraph, seorang wanita berusia 20 tahun melaporkan telah mengalami pelecehan seksual oleh empat pria, salah satunya diduga adalah Kluivert.

Meski laporan ini sempat menjadi perbincangan luas, penyelidikan polisi tidak menemukan bukti yang cukup untuk menjerat Kluivert, dan ia tidak didakwa atas tuduhan tersebut. Kasus ini memperkuat persepsi publik bahwa Kluivert memiliki sisi gelap di luar lapangan, meskipun tidak ada konsekuensi hukum yang dihadapinya.

Meski laporan ini sempat menjadi perbincangan luas, penyelidikan polisi tidak menemukan bukti yang cukup untuk menjerat Kluivert, dan ia tidak didakwa atas tuduhan tersebut. Kasus ini memperkuat persepsi publik bahwa Kluivert memiliki sisi gelap di luar lapangan, meskipun tidak ada konsekuensi hukum yang dihadapinya.

Masalah Utang Akibat Perjudian

Setelah pensiun sebagai pemain, Kluivert menghadapi masalah finansial akibat kecanduan Perjudian. Pada tahun 2017, media Belanda De Volkskrant melaporkan bahwa Kluivert memiliki utang sebesar satu juta Euro kepada sindikat kriminal akibat aktivitas judinya saat menjadi pelatih tim muda FC Twente.

Utang tersebut dilaporkan terjadi saat ia menjadi pelatih tim muda FC Twente. Situasi ini membuatnya menjadi target ancaman dan pemerasan. Pengacaranya, Gerard Spong, menyatakan bahwa Kluivert adalah korban dalam kasus ini dan telah berupaya melunasi sebagian besar utangnya. Namun, masalah keuangan ini tetap menjadi noda dalam perjalanan hidupnya.

Kontroversi Saat di Lapangan dan di Klub

Di lansir dari Sky Sports, Selain masalah di luar lapangan, Kluivert juga pernah terlibat insiden kontroversial saat membela Barcelona. Pada Desember 1998, dalam pertandingan melawan Rayo Vallecano, ia diduga melakukan tindakan tidak sportif terhadap kapten lawan, Jesus Cota.

Namun Meskipun demikian, pihak Barcelona membela Kluivert dengan menyatakan bahwa insiden tersebut terjadi setelah provokasi dari pemain lawan. Meskipun demikian, insiden ini menambah deretan kontroversi yang melibatkan dirinya di masa kariernya.

Penunjukan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Meski dibayangi oleh berbagai kontroversi, Kluivert tetap dianggap sebagai sosok yang memiliki pengalaman dan pengetahuan luas di dunia sepak bola. Penunjukannya sebagai calon pelatih Timnas Indonesia menimbulkan pro dan kontra di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air.

Sebagian berharap kehadirannya dapat membawa perubahan positif dan meningkatkan prestasi tim nasional, sementara yang lain khawatir masa lalunya dapat mempengaruhi kinerjanya sebagai pelatih. Kluivert yang di tunjuk untuk menggantikan STY akan memikul beban berat dalam perjalanan nya mengawal Timnas Indonesia.

Apakah Patrick Kluivert mampu melanjutkan trend positif yang di tinggalkan oleh Shin Tae-yong? Simak terus Informasi Sepak Bola Terbaru hanya di ShotsGoal!

Headlines

Bayern Munchen Tak Terbendung dan Jadi Juara Bundesliga 2024-2025!
El Clasico Jadi Panggung! Barcelona Siap Kunci Gelar Lawan Real Madrid
Penantian Panjang Kane untuk Meraih Trofi Berakhir!
Chido Obi Cetak Rekor, Jadi Starter Termuda Manchester United di Premier League!
Inter Milan Lagi Mencari Cara untuk Meredam Lamine Yamal!
Romelu Lukaku: Pekerjaan Belum Selesai!
Rio Ferdinand Dukung Arsenal Rekrut Ollie Watkins!
Tanpa Lautaro Martinez, Inter Milan Tetap Punya Modal Kuat Hadapi Barcelona!
Batal Dijual, Luis Diaz Justru Akan Dapat Kontrak Baru dari Liverpool!
Premier League Ditinggalkan, Fokus Manchester United Kini Sepenuhnya ke Liga Europa
Usain Bolt Sarankan Manchester United Datangkan Tiga Pemain Ini di Musim Panas 2025
Pep Guardiola Akan Rehat Usai Kontraknya Berakhir
Napoli Gas Pol, Inter Milan Ketinggalan Tiga Poin!
Eberechi Eze, Gelandang Crystal Palace, Sabet Juara Catur dan Memenangkan 327 Juta Rupiah!
Barcelona Selamat dari Ancaman di Valladolid dan Tetap Unggul atas Real Madrid
Akankah Real Madrid Korbankan Rodrygo Demi Viktor Gyokeres?
Bernardo Silva Optimis Membawa Manchester City Back to Back Juara Piala Dunia Antarklub!
Tersaingi Mbappe dan Vinicius, Rodrygo Serius Ingin Tinggalkan Real Madrid?
Dani Olmo Tak Terima Diganti Saat Lawan Inter, Tanda Awal Konflik di Barcelona?
Joao Felix Ungkap Alasan Gabung AC Milan
Liverpool Gaspol Perkuat Tim Arne Slot Musim Depan
Lahirnya Legenda David Beckham dari Kaki Kanan Tuhan
Lamine Yamal Bikin Barcelona Bernostalgia Era Lionel Messi
Inter Milan Terancam Tanpa Lautaro Martinez Saat Kembali Jumpa Barcelona!
Real Madrid akan Menyaingi Manchester United untuk Franco Mastantuono
Setelah dari Manchester City, Pep Guardiola Dikabarkan Bakal Pensiun?
Ronaldo Nazario Tegaskan Cristiano Ronaldo Bukan Pemain Terbaik Sepanjang Masa, Tapi…
Barcelona Siap Rekrut Marcus Rashford dari Manchester United
Antonio Conte Sampai Ubah Taktik demi Scott McTominay, Memang Pemain Spesial!
Liverpool Akan Rugi Besar Jika Tak Berhasil Dapatkan Sosok Arda Guler
Jamie Vardy Umumkan Minggat dari Leicester City Akhir Musim Ini
Harry Kane Terkena Hukuman Absensi di Laga Penentuan Gelar Bundesliga
Ruben Amorim Inginkan Joan Garcia Sebagai Pengganti Andre Onana!
Real Madrid Perpanjang Kontrak Lucas Vazquez dan Luka Modric untuk Durasi Dua Pekan!
Simone Inzaghi: Pemain Fenomal Seperti Yamal Lahir Setiap 50 Tahun!
Thierry Henry Akui PSG Lebih Unggul, Tapi Arsenal Masih Bisa Bangkit
Linda Pizzuti, Wanita di Balik Keberhasilan Liverpool
Manchester United di Ambang Rekor Jumlah Gol Terburuk!
Mikel Arteta Tetap Optimis Walau Arsenal Kalah dari PSG di Emirates Stadium!
Barcelona Bangkit dalam Laga Seru Liga Champions dengan Inter Milan
Antonio Rudiger Lempar Benda Ke Wasit, Real Madrid Jadi Makin Kacau
Eric Dier Angkat Kaki dari Bayern Munchen, Siap Merumput di AS Monaco
Liverpool Akhirnya Berkuasa Lagi di Premier League Setelah Lima Tahun
Chelsea Juara Women Super League 2024-2025!
Federico Chiesa Hengkang Dari Liverpool? Peluang Mourinho Gaet Sang Winger Ke Fenerbahce Makin Terbuka!
Liverpool Patok Harga Selangit Untuk Amankan Alexis Mac Allister Dari Real Madrid
Paul Scholes Ragu Manchester United Tempat yang Cocok bagi Matheus Cunha
Inter Milan Hadapi Krisis dan Tantangan di Akhir Musim
AS Roma Siapkan Suksesor Claudio Ranieri
Paul Pogba Incar Eropa Meski Ada Pembicaraan dengan DC United